Posts

P5 Hari Ketiga: Manifesting & Motivasi

Image
Impian nggak akan pernah tercapai kalau nggak dibarengi dengan effort. Semua orang bisa punya impian. Tapi yang bikin kamu beda dari orang-orang itu adalah kamu punya effort untuk mewujudkan impianmu itu. Begitu kata Kak Ega, alumni SMANELA yang saat ini sedang menempuh pendidikan lanjut di UGM. Waduh, siapa sih yang nggak tahu UGM? Universitas TOP se-Indonesia yang dikagumi banyak orang. Begitu juga perasaan kami saat melihat Kak Ega di aula saat ada acara talkshow  alumni tadi. Rasanya langka sekali melihat ada alumni SMANELA yang berhasil memakai almamater karung goni tersebut. Binar mata kami nggak akan bohong kalau kami salut terhadap Kak Ega.  Dari acara talkshow alumni tadi, saya pribadi mendapatkan banyak sekali advice yang bermanfaat. Kisah-kisah pribadi yang dibagikan oleh kakak-kakak kepada kami tadi, membuat saya berpikir lebih jauh kedepan, tentang apa saja yang harus saya persiapkan ketika sudah datang masanya saya harus mempersiapkan dunia perkuliahan dan ketika...

P5 Hari Kedua: Mengenal Kampus

Image
Membuat esai atau portofolio tentang Kampus. Hari ini tidak ada kegiatan yang terlalu berkesan. Sepanjang hari, kami hanya diam di kelas dan melaksanakan KBM. Pada jam P5, kami mengerjakan tugas, yaitu membuat esai atau portofolio pribadi tentang profil kampus yang akan kami kunjungi nanti. Karena saya akan mengikuti kegiatan Studi Kampus ke Surabaha & Yogyakarta, jadi saya memilih UGM. Universitas Gadjah Mada sebenanrnya bukan prioritas utama cita-cita saya. Bukan sesuatu yang ada di benak saya, bukan sesuatu yang ada di kemampuan saya. Tapi kembali lagi, apa salahnya bermimpi? Kalau nanti ketika lulus SMA, saya lolos untuk berkuliah di UGM (Amin), saya akan menerimanya dengan sepenuh hati. 

P5 Hari Pertama: Bangunlah Jiwa dan Raganya

HARI PERTAMA PERSIAPAN KEGIATAN STUDI KAMPUS Hari ini merupakan hari pertama kami kembali hadir di sekolah setelah libur Nataru. Hari pertama kami langsung diisi dengan kegiatan P5 dengan tema “ Bangunlah Jiwa dan Raganya” dengan topik "Studi Kampus". Kegiatan Studi Kampus ini akan kami laksanakan pada tanggal 13 Januari mendatang, dengan tujuan Surabaya dan Yogyakarta.  Satu minggu mendatang, kami akan melakukan persiapan sebelum kami berangkat untuk melaksanakan Studi Kampus dengan segala keruwetannya. Saya pribadi cukup senang dengan persiapan ini, karena masih tergolong santai dan tidak ditemani dengan peraturan yang macam-macam.  Selain melaksanakan kegiatan P5 dan mempersiapkan kegiatan Studi Kampus, kami juga masih harus melakukan kewajiban kami, yaitu melaksanakan kegiatan belajar mengajar. Tentunya di kelas 11 ini kami masih harus mendapatkan dan mengerjakan tugas dari mata pelajaran peminatan sesuai jurusan kami, yang jam KBM-nya tidak digunakan untuk kegiatan P5. H...

13th Day: Perguruan Tinggi

Dari Sabang sampai Merauke tersebar perguruan tinggi, baik negeri maupung swasta. Di luar negeri pun juga ada universitas tempat kami bisa melanjutkan pendidikan kami. Sebagai contoh, ada UI, UB, UNEJ, UNDIP yang di dalam negeri, NTU, Stanford, Cambridge yang ada di luar negeri.  Banyak dari kami yang memperjuangkan salah satu dari universitas diatas sebagai tempat kami berlabuh nantinya. Persaingan yang ketat membuat kami semakin kencang merapalkan doa dan meraup prestasi sebanyak-banyaknya, hanya demi universitas impian kami. Supaya kami bisa mewujudkan cita-cita kami.  Semoga jalan panjang kita selalu menyenangkan dan menemui kesuksesan, teman!

12th Day: Kedinasan dan Segala Isinya

Ada banyak jalan bagi kami untuk melanjutkan kehidupan setelah SMA. Mau itu kuliah, sekolah kedinasan, ataupun langsung bekerja. Banyak dari kami yang masih asing dengan hal-hal tersebut. Maka dari itu, hari ini, Bu Wenang mengenalkan kami kepada salah satu dari banyak hal diatas, yaitu sekolah kedinasan.  Ada banyak sekolah kedinasan yang ada di penjuru Indonesia. Yang membantu kami menentukan nasib masa depan kami. Ada akademi militer yang nantinya setelah lulus, kami yang menempuh pendidikan disana akan menjadi AU, AD, maupun AL. Kemudian ada akademi kepolisian, STAN, STIN, STMKG, dan juga IPDN.  Banyak juga dari kami yang sudah mempersiapkan langkah selanjutnya untuk menempuh pendidikan di salah satu sekolah kedinasan. Semoga bisa tercapai semua cita-cita kita. 

11th Day: Penjurusan

Mengawali pertengahan semester 2, kami mulai disiapkan untuk semakin menata masa depan. Ya benar, penjurusan. Kami dituntut untuk segera mengetahui minat, bakat, hobi, cita-cita, tujuan, dan jurusan apa yang akan kami pilih dan tekuni. Hal-hal yang terkadang terlalu berat untuk kami pikirkan dan tentukan di masa sekarang. Harus menentukan seperti apa nasih kami di masa depan mulai dari sekarang. Harus mantap mengambil langkah ke depan.  Hari ini kami dikenalkan dengan 11 macam paket (seperti jurusan) yang sudah sangat menuju ke prodi di perguruan tinggi. Hal yang menyenangkan sekaligus menegangkan bagi kami.  Semoga kami bisa memilih dan mendapatkan paket yang kami mau dengan cara terbaik dan tanpa kecurangan apapun. Semoga kami bisa menata masa depan kami mulai sekarang melalui cara yang adil. Semoga diri kami di masa depan bisa berterimakasih pada kami di masa sekarang karena sudah berhasil mengambil langkah yang tepat untuk meraih cita-cita. 

9th Day: Refleksi dan Evaluasi

Image
Menuju akhir minggu P5, kami mengumpulkan refleksi dan evaluasi dari setiap kelas terhadap kegiatan P5 kali ini. Melalui ini, saran-saran dari evaluasi tersebut dapat kami pertimbangkan dan kami terapkan di P5 kedepannya.